MASIGNCLEAN101

ICE BREAKING SEDERHANA "BOOM"

ice breaking untuk anak sd

Boom adalah contoh permainan ice breaking sederhana baik untuk indoor (dalam ruangan kelas) maupun outdoor  yang sangat cocok untuk melatih kosentrasi dan kemampuan matematika peserta didik.

Jumlah peserta yang dibutuhkan yaitu minimal 2 siswa, lebih banyak lebih bagus.

Adapun Aturan mainnya seperti ini.


  1. Guru menentukan kelipatan nomor berapa yang harus digantikan kata BOOM. Misalnya memakai kelipatan 4. Kemudian siswa mulai menghitung bergantian, cepat dengan catatan yaitu kelipatan 4 tidak boleh diisebut angkanya, melainkan diganti dengan menyebutkan kata “Boom”.
  2. Bapak / Ibu guru memastikan apakah siswa sudah paham dengan memberikan contoh menghitung satu, dua, tiga, boom, lima, enam, tujuh, boom, dan seterusnya.
  3. Apabila ada siswa yang salah dalam menghitung akan mendapatkan hukuman, hukumannya adalah mengerjakan pola sesuai pelajaran yang sedang ditempuh.
  4. Seandainya siswa ada yang belum bisa perkalian, Bapak / Ibu guru bisa menulis angka dipapan tulis, khusus angka kelipatan 4 dilingkari.
  5. Bapak / Ibu Guru menginformasikan bahwa saat bergantian menghitung, siswa harus mengganti angka yang dilingkari menjadi “boom

Nah adapun tujuan dari permainan ini adalah untuk  mengasah kemampuan matematika terutama bilangan kelipatan. Permainan ini sangat cocok diberikan untuk  anak usia kelas 3 SD keatas, soalnya kalau untuk PAUD, TK dan siswa sd kelas 1 masih terlalu sulit, karena masih banyak siswa yang belum paham. Tapi tidak ada salahnya kalau Bapak/Ibu Guru mau mencoba mempraktekkannya.

Terima kasih
Semoga bermanfaat,

Share This :
Mas Abdi

Seorang oemar bakrie yang akan terus berkarya memajukan pendidikan anak bangsa